Rabu, 17 Oktober 2012


Copas dulu: 
Published On: Mon, Oct 8th, 2012
 | By Pong Oles

PRAYA IX PPGT: 85 Klasis Gereja Berkumpul di TORAJA


MAKALE, TCN.com — Pertemuan Raya (Praya) ke-IX Persekutuan Pemuda Gereja Toraja (PPGT) se- Indonesia akan digelar di Getengan Kecamatan Mengkendek, Kabupaten Tana Toraja, mulai 22-28 Oktober mendatang.
Sesuai rencana, 85 klasis di lingkungan gereja di Toraja akan hadir. “Sekitar 1.001 anggota PPGT, termasuk dari Malaysia dan Singapura akan menghadiri Praya IX ini,”ujar Ketua Bidang Kesekretariatan Publikasi dan Dokumentasi Praya IX PPGT Nob Lambe kepada SINDOkemarin. Diamengatakan,prayamerupakan agenda rutin lima tahunan PPGT dengan agenda utama gerakan cinta tanah air dan agenda pendukung berupa perlombaan prestasi. Praya IX mengusung tema “Water For Life”sesuai dengan kondisi lingkungan saat ini yang perlahanlahan mengalami dehidrasi.
Menurut Nob Lambe, sebagai bentuk tugas,panggilan dalam pekerjaan pelayanan dan menyatakan kesaksian di tengah- tengah gereja dan masyarakat, PPGT akan melestarikan alam semesta dan menjaga ketersediaan air. PPGT siap berpartisipasi melaksanakan penanaman 50.000 pohon di wilayah Toraja yang masuk agenda kegiatan. “Panitia sudah menyiapkan 50.000 bibit pohon berbagai jenis untuk dibagi-bagikan ke anggota PPGT dan ditanam bersama-sama saat Praya IX berlangsung,”tuturnya.
Dia menambahkan, Praya IX PPGT tahun ini akan dirangkaikan dengan hari ulang tahun (HUT) emas PPGT ke-50. Untuk itu, berbagai kegiatan hiburan lain juga akan digelar, seperti perlombaan olahraga dan pentas seni. “Praya ini untuk lebih mempererat tali kasih, kekeluargaan dan persaudaraan antara sesama anggota PPGT untuk menyatakan tugas dan panggilannya dalam pelayanan Kristus,” kata Nob Landa. Sekretaris Kabupaten (Sekkab) Tana Toraja Enos Karoma menyatakan, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Tana Toraja siap mendukung dan menyukseskan kegiatan tersebut.
Dia berharap, melalui Praya IX ini, PPGT sebagai organisasi internal dalam gereja Toraja bisa lebih memberikan pencerahan bagi pemerintah dan masyarakat dalam pelaksanaan pembangunan. “Pemerintah memberikan apresiasi atas kepedulian PPGT dalam menjaga alam semesta yang diyakini akan lebih melestasrikan alam dan lingkungan di Toraja,”katanya. (Joni lembang )

Sumber :
- Sindo
- http://torajacybernews.com/umum/praya-ix-ppgt-85-klasis-gereja-berkumpul-di-toraja.html

Tidak ada komentar:

Posting Komentar